jadi inget tugas perdana dari pak singgih semester lalu hihi.yang baru saya selesaikan beberapa bulan setelahnya.iya, bulan, bukan minggu.betapa tidak bisa diandalkannya tanggung jawab saya.
sekarang yang mau saya bahas bukan perkara 'saya' lagi.tapi beberapa masalah sandal yang sedang hits di kehidupan saya.
tentu masih jelas di benak kita tentang mas-mas SMA yang nyolong sendal jepit di masjid dan akhirnya masuk penjara hanya karena yang ia curi adalah sendal dari salah satu anggota polisi,benar?dengan begitu, berarti terbukti bahwa indonesia merupakan negara yang penduduknya ternyata sangat teliti sekali hingga hal se-sepele itu bisa menjadi masalah besar.yang tidak bisa dipungkiri adalah kenapa mereka tidak seteliti itu pada kejahatan yang lebih besar dari mencuri sandal?
okay, let's change the topic. kita cari yang lebih santai ya? ;)
terbukti, sandal bukan hanya sekedar sandal dalam hidup saya. setahun yang lalu, saya kehilangan sandal di acara persami sekolah dan saya merasa hidup saya berubah 180 derajat dari sebelumnya.
jadi begini ceritanya,waktu itu saya baru lulus SD dan masuk SMP,sandal itu sederhana, warnanya biru tapi modern, maksudnya modern itu jadi dijepit tapi belakangnya ada yang biasa di sangkutkan di atas tumit itu lo.entah kenapa saya merasa nyaman sekali dengan sandal itu, karena sewaktu SD saya sering pulang sore dan harus ikut sholat dhuhur di sekolah, maka sandal itu pun hampir tidak pernah lepas dari hidup saya.tiap hari pulang sekolah mengenakan sandal itu seakan sudah terlalu lelah mengganti dengan sepatu.pagi itu saya baru pulang dari kegiatan persami yang mengharuskan siswanya menginap di sekolah (yang horor itu) betapa kagetnya saya, sandal biru itu lenyap.sampai sekarang saya masih tidak tahu, apa sandal itu masih di sekolah atau bagaimana, setidaknya sandal itu membuat hidup saya berubah.ia menyadarkan saya bagaimana hal sesimpel itu dapat membuat saya kelabakan, keluar rumah gak bisa langsung samber sandal (karena saya tidak punya sandal lain) dan yang paling penting, saya kesusahan sholat tarawih.masa' juga saya tarawih di masjid dekat rumah saja pakai sneakers?
kedua, saya menemukan nama saya di sandal jepit entah milik siapa di gondanglegi, rumah kakek saya. betapa sangat memalukannya ada 'michiko' disana.memang michikomiera bukanlah nama asli saya, namun nama itu sama dengan sandal di atas, sama-sama mengubah hidup saya.bahkan nama ini hampir tertulis di kolom nama buku matematika saya tadi pagi.
masalah sandal juga tidak pernah selesai di rumah saya, khususnya kamar mandi bawah yang biasa saya gunakan begitu juga kakak laki-laki saya.karena kamar mandi tsb digolongkan sebagai kamar mandi yang biasa digunakan dalam keadaan basah, waktu itu pernah ada sandal jepit biasa,lalu berhasil keluar secara sukses dari kamar mandi, entah kemana ia sekarang yang jelas waktu itu ibu mengutus asistennya untuk menyikat sandal tersebut karena sudah dipenuhi noda hitam a.k.a jamur.hari ini, saya baru menyadari, ternyata ibu sudah menyiapkan sandal baru.sandal itu bernama bakiak.
dan, yang ini adalah cerita terakhir dimana sebenarnya kalian sudah mulai bosan membaca posting ini.sandal juga memperlihatkan bahwa orang indonesia terlalu memikirkan apa kata orang lain.saya,waktu itu mengenakan sandal hijau toska ke dalam sebuah mall.bersama dengan kaos oblong dan hotpants, saya terlihat begitu cuek dengan penampilan, namun sebenarnya saya sangat memaknainya.satu orang yang duduk di belakang saya ketika filmnya diputar berkata, "ih lucu ya ke mall pake sandal, kapan-kapan gue coba ah" saya tidak pernah lagi memakainya ke mall.kenapa?karena perkataan orang di belakang itu terngiang-ngiang terus. padahal orang lain ya fine-fine aja liatnya.
nggak nyangka kan barang se simpel sandal punya cerita sebanyak ini? ;)
Komentar
Posting Komentar